Selasa, 05 Februari 2008

Berbagi cerita

intermezzo..
sehari sebelum berangkat ke surabaya untuk opname, saya mencari tiket pesawat di sebuah travel agent. 3 buah tiket untuk suami, saya dan syifa putri kami. waktu itu sudah jam 10 malam dengan diantar motor oleh kakak saya (mbak lia), kamipun berangkat. waktu mau sampe ke kantor travel tsb, motor sempat langsung mati (mogok). kemudian kami minta tolong ke penjual martabak yang kebetulan mangkal. alhamdulillah bisa. lanjut kami ke kantor travel. sesampai disana kami langsung booking. pertama kami dapat tiket seharga @ 287 rb untuk mataram-surabaya. namun karena sistem komputernya error ga bisa diakses, jadinya batal. akhirnya dapat yang seharga 317 ribu. namun harus langsung diambil malam itu, karena sekarang time limitnya 1 jam kata pihak travel, jd sudah ga kayak dulu yang time limit tiket itu bisa sampe 1 hari sebelum hari H.
Akhirnya karena ga bawa uang cash karena saya pikir masih booking dulu, kami keluar cari atm BCA. kami harus buru-buru, karena travel ini tutup jam 11 malam. Dapat atm BCA, eh giliran motornya mogok lagi. distarter beberapa kali sama mbak lia ga bisa-bisa. kemudian kami minta tolong beberapa pemuda yang kebetulan nongkrong dekat situ. coba di starter, ga bisa. di liat busi, ga papa. cek bensin, olala.. ternyata bensinnya habis. merekapun jalan kaki nyebrang cari bensin. Alhamdulillah, setelah motor diisi bensin, bisa jalan lagi. (harap maklum, saya ga bisa naik motor, ga tau seluk beluk motor, dan mbak saya juga baru bisa naik motor). sebagai ucapan terima kasih, saya berniat memberi mereka sedikit uang. tak disangka-sangka ternyata mereka yang mrpkan pemuda jalanan tidak mau menerima, dengan alasan memang mau nolong. Alhamdulillah, ternyata wajah tidak tidak selalu mencerminkan hati ya.
Kamipun langsung tancep ke kantrol travel.

Sesampainya disana, kary.travelnya bilang spt ini : Bu, tadi pas ibu pergi kami coba lagi booking tiket yang sharga 287 rb, bisa. jadi ibu dapat 3 seharga 287 rb.
Alhamdulillah..Alhamdulillah..wa syukurillah....

Tidak ada komentar: